Daftar isi
Tentang Hacktiv8
Hacktiv8 adalah lembaga pendidikan teknologi yang berdiri pada tahun 2016. Hacktiv8 didirikan oleh Roland Ishak dan Riza Fahmi, yang didasari oleh keresahan mereka melihat banyaknya kejadian saling bajak talent-talent pengembang (developer) di antara perusahaan-perusahaan teknologi.
Hacktiv8 berfokus pada pengembangan talent digital, mulai dari pemula hingga menjadi tenaga ahli lewat program bootcamp yang diadakan. Dengan begitu, diharapkan semakin banyak anak-anak muda yang berkompeten untuk berkarir di dunia teknologi.
Keunggulan Hacktiv8 dibanding lembaga pendidikan teknologi lainnya adalah:
- Pelajar memiliki opsi untuk mengikuti program pendidikan paruh waktu dalam bentuk kursus, atau mengikuti kelas intensif dalam bentuk bootcamp.
- Fokus pada penanaman growth mindset untuk para pelajar agar selalu mengembangkan diri dan karir.
- Skillset yang relevan dengan kebutuhan industri masa kini.
- Hiring partner sebanyak 350 perusahaan yang siap merekrut lulusan Hacktiv8.
Program Bootcamp Hacktiv8
Hacktiv8 memiliki dua program pendidikan yang bisa diikuti oleh calon pelajarnya. Program tersebut adalah program full bootcamp dan paruh waktu. Simak detailnya dibawah ini.
Full Bootcamp
Full Stack Javascript Immersive
Program bootcamp ini adalah bootcamp pemrograman dan pembuatan aplikasi yang berlangsung selama 16 minggu. Selama mengikuti program ini, pelajar akan mempelajari materi-materi seperti:
- Fundamental Programming
- Application Structure
- Pengenalan Database
- React & React Native
- Pembuatan Minimum Viable Product
Untuk silabus lengkap bootcamp Full Stack Javascript Immersive, bisa dilihat dengan klik link ini.
Bootcamp ini memiliki 4 fase pembelajaran yang akan dilewati oleh setiap calon pelajar, fase-fase tersebut adalah:
- Persiapan
Di fase persiapan, pelajar akan mempelajari dasar pemrograman dan pengenalan JavaScript untuk membuat website sederhana. Materi tersebut akan membantu pelajar untuk lanjut ke fase berikutnya.
- Bootcamp fase 1
Belajar bagaimana memiliki pola pikir developer dan kuasai fundamental Fullstack JavaScript. Pada akhir fase ini, pelajar dapat membuat website sederhana dengan monolithic architecture.
- Bootcamp fase 2
Belajar dasar client-server architecture untuk membuat struktur database yang lebih fleksibel di back end, FE framework Vue untuk membuat tampilan yang menarik. Pada akhir fase 2, pelajar dapat memiliki portofolio.
- Bootcamp fase 3
Belajar microservice dan React & React Native untuk membuat mobile apps. Di akhir fase, pelajar akan mengerjakan final project yang akan dipresentasikan di depan hiring partner.
Setelah mengikuti bootcamp ini, pelajar dapat menempati karir sebagai:
- Fullstack Developer
- Backend Developer
- Software Engineer
- Frontend Developer
Baca juga: Alasan Terbaru Kenapa Kamu Harus Ikut Bootcamp di Hacktiv8
Data Science
Program bootcamp Data Science yang berlangsung selama 12 minggu ini akan lebih fokus dalam melakukan analisis dan studi mengenai data. Selama mengikuti program ini, pelajar akan mempelajari materi-materi seperti:
- Introduction to Data Science
- Math for Data Science
- Probability & Practical Statistics
- Data Visualization & Interactive Dashboard
- Supervised & Unsupervised Learning
- Deep Learning & Big Data
Untuk silabus lengkap bootcamp ini bisa dilihat dengan klik link ini.
Bootcamp ini memiliki 3 fase pembelajaran yang akan dilewati oleh setiap calon pelajar, fase-fase tersebut adalah:
- Preparation
Pada fase ini pelajar akan mempelajari dasar-dasar Python, Aljabar Linear dan Kalkulus, Statistik serta Data Visualization untuk membuat dashboard interaktif, akan ada juga sesi presentasi hasil analisa data serta dashboard yang telah dibuat oleh pelajar.
- Bootcamp fase 1
Pada fase ini pelajar akan mempelajari tentang Machine Learning, Supervised dan Unsupervised Learning, Feature Engineering, Model Evaluation, Improvement serta Deployment model yang telah dibuat.
- Bootcamp Fase 2
Pada Fase 2 ini pelajar akan mempelajari Deep Learning, Representation Learning, Convolutional Neural Network, Recurrent Neural Network, hingga Big Data seperti Spark, Hadoop, dan juga membuat final project.
Setelah mengikuti bootcamp ini, pelajar akan mampu menempati karir sebagai:
- Data Scientist
- Data Architect
- Data Analyst
- Machine Learning Engineer
Program Paruh Waktu
Program paruh waktu ini ditujukan untuk pelajar yang ingin mempelajari keahlian digital dengan durasi 3 jam selama 2 hari. Program-program yang bisa diikuti bisa dilihat di bawah ini.
Web Developer Program
Pelajar akan mempelajari dasar-dasar pemrograman dengan materi-materi seperti:
- Basic Website & Algoritma
- JavaScript Basic Programming
- Fetch API - DOM & Regular Expression
- Javascript Logic & Final Project
Untuk silabus lengkap kursus ini bisa dilihat dengan klik link ini.
Setelah mengikuti kursus ini, pelajar akan mampu menempati karir sebagai:
- Web developer
- Web designer
- Software Engineer
- Front End Developer
Intro to Python for Data Science
Pelajar akan mempelajari dasar machine learning dengan bahasa pemrograman python dengan mempelajari materi-materi seperti:
- Fundamental Python
- EDA & Visualisasi
- Practical Statistics
- Machine Learning
Untuk silabus lengkap kursus ini bisa dilihat dengan klik link ini.
Setelah mengikuti kursus ini, pelajar akan mampu menempati karir sebagai:
- Data Scientist
- Business Intelligence
- Data Analyst
- Research Analyst
- Financial Advisor
Intro to NodeJS
Pelajar akan mempelajari NodeJS sebagai langkah awal untuk menjadi seorang BackEnd Developer. Materi-materi yang akan dipelajari adalah:
- Introduction to NodeJS
- Implementation of Rest-API dengan GraphQL
- Testing Deployment
Untuk silabus lengkap kursus ini bisa dilihat dengan klik link ini.
Setelah mengikuti kursus ini pelajar akan mampu menempati karir sebagai:
- Back End Developer
- Software Engineer
- Web Developer
React & React Native Basic
Pelajar akan mempelajari kedua hal tersebut untuk membangun aplikasi untuk web dan mobile. Materi-materi yang akan dipelajari adalah:
- Belajar Modern Javascript
- Pengenalan React
- Management State Redux
- Membuat Aplikasi
Untuk silabus lengkap kursus ini bisa dilihat di link ini,
Setelah mengikuti kursus ini pelajar akan mampu menempati karir sebagai:
- Web Developer
- Mobile Engineer
- Front End Developer
- Software Engineer
Scaleable Web Services With Golang
Pelajar akan mempelajari bahasa pemrograman google yang dinamakan golang. Materi-materi yang akan dipelajari adalah:
- Pengenalan Go Language
- Microservices Go
- Concurrent Programming
- GO Testing
Untuk silabus lengkap kursus ini bisa dilihat di link ini.
Setelah mengikuti kursus ini pelajar akan mampu menempati karir sebagai:
- Web Developer
- Back End Developer
- Software Engineer
Android With Java Native
Pelajar akan mempelajari untuk membuat mobile apps di android dengan materi-materi seperti:
- Fundamental Android
- Building an Application Framework
- Enhancing Application
- Polishing the Application
Untuk silabus lengkap program ini bisa dilihat di link ini.
Setelah mengikuti program ini pelajar akan mampu menempati karir sebagai:
- Android Developer
- Apps Developer
- Mobile Developer
- Mobile Engineer
Agile Scrum
Pelajar akan mempelajari cara untuk mempercepat pekerjaan dengan mengadopsi metode agile scrum dengan materi-materi seperti:
- Perkenalan Scrum
- Perkenalan dan penggunaan tools
- Belajar prinsip agile dalam sebuah tim
- Belajar untuk membangun tugas dalam sebuah tim.
Untuk silabus lengkap kursus ini bisa dilihat dengan klik link ini.
Setelah mengikuti kursus ini pelajar akan mampu menempati karir sebagai:
- Product Owner
- Product Manager
- CTO
- Start-Up Entrepreneur
Fundamental Digital Marketing
Pelajar akan mempelajari untuk meningkatkan penjualan produk dengan materi-materi seperti:
- Dasar-dasar marketing dan market research
- Basic Paid Advertising
- Intermediate Paid Advertising
- Membuat Website & Google Ads
Untuk silabus lengkap kursus ini bisa dilihat di link ini.
Setelah mengikuti kursus ini pelajar akan mampu menempati karir sebagai:
- Digital Marketer
- Social Media Marketer
- Content Marketer
- Paid Marketer
- Digital Media Planner
Fundamental UI/UX Design
Pelajar akan mempelajar dasar-dasar dalam design UI & UX dengan materi-materi seperti:
- UX Design
- UI Design
- Advanced Technique & Goals
Untuk silabus lengkap kursus ini bisa dilihat di link ini.
Setelah mengikuti kursus ini pelajar akan mampu menempati karir sebagai:
- UX Researcher
- UI Designer
- UX Designer
- Product Designer
Product Owner
Pelajar akan mempelajar caranya untuk membangun dan mengembangkan sebuah produk digital dengan materi-materi seperti:
- Pengenalan produk dan product planning
- Agile Product Development
- Mempelajari Scrum
- Product Release
Untuk silabus lengkap kursus ini bisa dilihat di link ini.
Setelah mengikuti kursus ini pelajar akan mampu menempati karir sebagai:
- Product Owner
- Product Manager
- CTO
- Pendiri Start-Up
Selain itu, untuk mempermudah akses pelajar mencari kerja, seluruh peserta bootcamp dan kursus Hacktiv8 akan dibekali dengan:
- CV & Resume Prep
Persiapan pembuatan CV dan portofolio yang relevan dengan trend terkini industri.
- Interview Coaching
Pelatihan interview kerja agar pelajar lebih percaya diri ketika wawancara kerja.
- Buddy System
Pelajar disiapkan seorang rekan untuk melatih kemampuan diskusi dan kerja sama dalam sebuah tim.
- Career Placement
Pelajari difasilitasi agar lebih mudah mendapatkan pekerjaan setelah lulus dari bootcamp ini.
Baca juga: Rafi Pratama : Perjalanan menjadi Programmer di Hacktiv8
Biaya Bootcamp & Kursus di Hacktiv8
Setiap program pendidikan yang diadakan oleh Hacktiv8 memiliki biaya yang berbeda-beda. Untuk detail biayanya bisa di lihat di bawah ini.
Bootcamp
- Full Stack Javascript Immersive : Rp.45.000.000. Diskon menjadi Rp.35.000.000,-
- Data Science : Rp.45.000.000. Diskon menjadi Rp.25.000.000,-
Kursus
- Web Developer Online & Offline : Rp.7.999.999
- Intro to Python Online & Offline : Rp.6.399.000, Rp.7.999.999
- NodeJS Online & Offline : Rp.8.799.000
- React Native Online & Offline : Rp.6.799.000
- Golang Online & Offline : Rp.6.399.000
- Android Java Native Online & Offline : Rp.6.799.000
- Agile Scrum Online & Offline : Rp.7.499.000
- Digital Marketing Online & Offline : Rp.7.199.000, Rp.8.999.000
- UI/UX Design Online & Offline : Rp.7.999.000
- Product Owner Online & Offline : Rp.9.599.000
Baca juga: Pekerjaan dan Gaji Full Stack Developer 2022
Biaya Bootcamp & Kursus di Hacktiv8 Dengan Danacita
Danacita adalah perusahaan financial technology, yang bertujuan untuk memperluas akses pendidikan di Indonesia. Dengan menyediakan platform pembiayaan untuk pelajar Hacktiv8 agar memudahkan mereka dalam membiayai studi mereka.
Danacita telah bekerjasama resmi dengan Hactiv8 untuk memberikan program cicilan 0% selama 3 hingga 9 bulan untuk pelajar yang ingin bootcamp & kursus di Hacitv8. Dengan mencicil di Danacita, pelajar bisa langsung mengikuti bootcamp dan kursus di Hacktiv8 dengan lebih nyaman dan terjangkau. Berikut adalah simulasi pembiayaan serta detail cicilan menggunakan opsi pembayaran dari Danacita.
Kursus



Bootcamp


Kenapa harus mengajukan cicilan biaya bootcamp & kursus di Hacktiv8 dengan Danacita?
Mengenyam pendidikan tinggi dan mempelajari skill baru bukan hal yang mustahil. Apalagi di era modern ini. Tapi tidak bisa disanggah juga bahwa keterbatasan ekonomi merupakan salah satu alasan terbesar anak-anak muda di Indonesia tidak mampu duduk di bangku kuliah maupun kursus pengembangan kemampuan diri.
Dengan Danacita, kamu bisa duduk di bangku Universitas, Institut atau Sekolah Tinggi bahkan kursus-kursus pengembangan skill seperti di Hactiv8 tanpa terhalang biaya. Berikut adalah alasan - alasan kenapa kamu harus mengajukan biaya bootcamp & kursus di Hacktiv8 dengan Danacita:
- Kepatuhan regulasi: Danacita telah berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK)
- Keamanan data: Danacita tersertifikasi ISO 27001, yang membuktikan sistem yang dimiliki telah terjamin keamanan datanya
- Partner Resmi Hactiv8 dengan pembayaran biaya pendidikan langsung ke pihak penyelenggara kursus
- Pengajuan tanpa DP atau Jaminan
- Proses pengajuan mudah 100% online, maksimal 2 hari kerja
- Bebas lakukan pelunasan lebih awal tanpa biaya apapun
Cara pengajuan biaya bootcamp & kursus di Hacktiv8 dengan Danacita
- Kunjungi website Danacita (Daftar disini)
- Klik Ajukan jumlah biaya pendidikan kamu
- Siapkan dokumen yang diperlukan seperti, Bukti tagihan dari Hacktiv8 & Slip Gaji/Mutasi Rekening Wali 1 bulan terakhir.
- Pastikan nomor handphone yang didaftarkan (Pelajar & Wali), dapat dihubungi oleh tim verifikasi Danacita.
- Cek status pengajuan di akun Danacita kamu.
Kamu tertarik untuk ikut bootcamp & kursus di Hacktiv8? Yuk, bikin bootcamp-mu makin terjangkau bareng Danacita!